Instagram Mampir di Android!

Instagram,  aplikasi untuk photo sharing and editing untuk iOS kini hadir di Android
Sumber : pulse2.com

Para pengguna iOS, terutama iPad dan iPhone tentunya sudah tidak asing dengan instagram, sebuah aplikasi yang digunakan untuk berbagi dan melakukan editing foto. Sekilas, bisa dibilang aplikasi ini memiliki konsep yang sama dengan facebook ataupun twitter. Namun bedanya adalah konten utama yang dimainkan di instagram adalah foto, bukan hanya sekedar tulisan berjumlah 140 karakter ataupun teks status. Editing foto dengan instagram pun dibuat lebih mudah dan sederhana dengan hasil yang menakjubkan. Selain itu faktor eksklusivitas instagram yang hanya bisa dinikmati pengguna iOS membuat aplikasi ini menjadi tren dan sangat cepat menanjak. Tercatat bahwa aplikasi ini sudah sekitar 50 juta pengguna iOS di seluruh dunia. Sebuah pencapaian yang luar biasa mengingat aplikasi ini baru berumur sekitar 18 bulan.

Keberadaan instagram yang hanya eksklusif untuk para pengguna iOS membuat para pengguna perangkat lunak jenis lain menjadi iri. Banyak yang mengharapkan instagram bisa tersedia untuk platform lain, seperti Android ataupun Windows Phone. Namun setelah cukup lama menunggu akhirnya para pengguna Android bisa bersenang hati karena aplikasi ini sudah tersedia di Android mulai hari ini. Antusiasme yang besar dari para pengguna Android membuat aplikasi ini langsung diunduh oleh 2.000 pengguna hanya dalam waktu semenit! Saya sendiri sudah mencoba aplikasi ini dan secara pribadi cukup puas walaupun mungkin masih banyak yang harus saya eksplor lebih dalam dari aplikasi ini. Konon katanya masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki karena ada fitur yang tidak hadir di instagram untuk Android dibandingkan dengan untuk iOS. Tapi paling tidak keberadaan instagram untuk Android bisa mengobati rasa penasaran saya dan berbagai pengguna Android lainnya terhadap aplikasi ini 😀 Selamat bergabung di komunitas Instagram!

Screenshot Instagram for Android (1)
Screenshot Instagram untuk Android
Sumber : tekno.kompas.com